Jumat, 25 April 2014

Bubble Tea Memiliki Banyak Varian Rasa

Bubble Tea
Bubble tea dengan rasa yang orisinil adalah rasa teh asli dengan booba atau tapioca pearl di dalamnya. Rasa ini adalah rasa yang paling tradisional dengan yang digunakan biasanya adalah teh hitam. Seiring dengan perkembangannya, banyak variasi rasa yang digunakan, diantaranya dengan mencoba beberapa jenis teh lainnya seperti teh hijau, chai, yerba mate maupun jenis teh lainnya. Dan memang rasanya pun menjadi berbeda dengan lebih banyak rasa yang unik.

Untuk membuat teh gelembung rasa asli ini tidak sesulit yang dibayangkan. Kita hanya perlu mencampurkan tiga perempat gelas teh dengan dua sendok krim dan satu sendok sirup manis dalam sebuah shaker atau pengocok. Krim di sini dapat digantikan dengan susu sapi, susu keledai, yoghurt cair, susu kental manis, atau bisa juga campuran dari masing-masing susu dengan persentase setengah-setengah. Tambahkan es batu secukupnya kemudian tutup shaker lalu kocok dengan kuat campuran tersebut sehingga didapatkan minuman sedikit busa. Inilah yang kemudian menjadikannya dinamakan sebagai teh gelembung karena setelah melakukan pengocokan akan terbentuk gelembung kecil karena getaran. Meski sebenarnya banyak orang yang mengira bahwa nama tersebut karena adanya tapioca pearl. Simpan antara 3 sendok makan hingga 4 sendok makan tapioca pearl dalam gelas dan tuangkan minuman yang telah dikocok tadi di atasnya.

Bubble Tea Terbaru dengan rasa teh orisinil ini menurut saya adalah yang paling enak. Selain karena menjadi produk yang pertama, namanya pun sebenarnya identik dengan teh hitam yang ada susu di dalam campurannya dan di dasarnya terdapat tapioca pearl. Minuman yang cocok disajikan siang hari saat cuaca sedang panas-panasnya. Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar